About Me

Jenis Burung Kicau Favorit dan Termahal di Indonesia

Jenis burung kicau favorit yang ada di Indonesia adalah jenis burung kecil dengan suara keras dan bervariasi. Banyak para pencinta burung yang rela merogoh kocek dalam-dalam hanya untuk mendapatkan burung bersuara bagus dan menjadi favorit. Nah, pada kesempatan kali ini akan diberikan beberapa jenis burung kicauan yang ada di Indonesia yang paling difavoritkan banyak orang. Dalam pembahasan kali ini jenis burung yang diberikan dibagi menjadi dua, yaitu burung dengan suara emas dan burung dengan harga yang mahal.

4 Burung Kicau Favorit Bersuara Emas Di Indonesia

Burung kicau favorit yang mempunyai suara emas di Indonesia ada banyak, namun hanya akan diberikan empat burung yang masuk dalam jajaran empat besar burung yang mempunyai suara yang indah. Keempat jenis burung ini yaitu:

1. Burung Perkutut
Burung kicauan dengan suara emas yang pertama adalah burung perkutut. Jenis burung ini sudah sangat terkenal sejak zaman dulu. Bahkan konon pada zaman dulu burung ini banyak dipelihara oleh para raja-raja yang ada di Nusantara. Keindahan burung perkutut ini adalah pada suaranya yang khas dan unik.

2. Burung Jalak Suren
Burung kicau favorit yang mempunyai suara emas selanjutnya adalah burung jalak suren. Jalak suren ini mempunyai suara yang keras dan sangat bervariasi. Banyak sekali para pencinta burung yang memelihara burung ini untuk dijadikan lomba ataupun hanya dijadikan sebagai penjaga rumah saja.

3. Burung Cucak Ijo
Kicauan cucak ijo yang khas juga menjadi daya tarik tersendiri bagi banyak pencinta burung. Warna bulunya yang ijo dan suaranya yang khas membuat pencinta burung terpikat untuk memilikinya.

4. Burung Ciblek
Suara emas dari burung ciblek ini sudah sangat melegenda. Banyak kicau mp3 yang mengadaptasi dari suara burung yang satu ini. Burung ciblek memang mempunyai suara yang keras dan bervariasi, tidak salah jika suaranya banyak dijadikan mp3 dan dijadikan sebagai suar master untuk burung lainnya.

4 Burung Kicau Favorit Termahal di Indonesia

Burung kicau favorit tidak hanya mempunyai suara yang sangat merdu. Di Indonesia dikenal beberapa burung yang mempunyai harga jual yang tinggi. Burung dengan harga yang mahal ini tidak hanya dikarenakan suaranya saja tapi juga karena penampakannya yang sangat cantik. Nah, berikut ini 4 burung dengan harga yang mahal di Indonesia:

1. Burung Kenari
Burung termahal yang pertama yaitu burung kenari. Kenari termahal saat ini harganya bisa mencapai 300 ribu rupiah untuk kenari anakan. Suara kenari yang khas dan warna bulunya yang indah membuat banyak orang ingin memeliharanya.

2. Burung Kacer
Burung kicau favorit di Indonesia dengan harga yang cukup mahal adalah burung kacer. Kacer mempunyai suara yang khas dan merdu. Hal inilah yang membuat harganya sampai 800 ribu untuk anakannya.

3. Burung Murai Batu
Murai batu kiamat adalah murai batu dengan harga yang cukup mahal. Jenis burung ini memang cukup sulit didapatkan. Selain itu, suaranya juga sangat merdu sehingga tidak salah jika harga jualnya cukup mahal.

4. Burung Cucak Rowo
Burung yang menjadi favorit dan harganya cukup mahal yang terakhir adalah burung cucak rowo. Jenis burung ini mempunyai suara yang merdu dan ukuran badan yang cukup besar.

Bagaimana, apakah Anda ingin memiliki salah satu dari burung kicau favorit diatas? Nah, bagi Anda para pemula yang ingin mulai memelihara burung, sebaiknya mulailah pelihara dari burung yang masih anakan atau bahan. Merawat burung dari anakan atau bahan akan lebih mudah, hal ini dikarenakan Anda sudah mengenal karakter sang burung sejak dia masih anak-anak. Dengan begitu dalam hal perawatan akan mudah dikenali dan disesuaikan. (1xhobi.com)

Posting Komentar

0 Komentar